SMAN 6 Malang Juara Garuda Futsal League Series II
Grand final Garuda Futsal League (GFL) Series II mempertemukan SMAN 6 Malang dengan SMAN 1 Malang di GOR Ken Arok, Minggu (9/2/2025). Foto: Media GFL

SMAN 6 Malang Juara Garuda Futsal League Series II

9 Februari 2025Ditulis olehWelly Dian Astika

SMAN 6 Malang menjadi juara Garuda Futsal League (GFL) Series II usai mengalahkan SMAN 1 Malang dengan skor 2-0 di GOR Ken Arok, Minggu (9/2/2025).


Pertandingan final ini berlangsung sengir karena kedua tim bermain agresif sejak awal pertandingan. SMAN 6 Malang tampil dominan dalam menyerang, sementara SMAN 1 Malang bertahan dengan gigih untuk menahan gempuran lawan.


Di tengah babak pertama, SMAN 6 Malang mendapat kesempatan emas lewat tendangan bebas, tetapi belum berhasil mencetak gol.


Tekanan berlanjut hingga akhirnya Brian pemain SMAN 6 Malang mencetak gol pertama melalui sundulan tajam, membawa timnya unggul 1-0 atas SMAN 1 Malang.


Memasuki babak kedua, SMAN 6 Malang semakin mendominasi permainan. Mereka tidak memberikan celah sedikitpun bagi lawan untuk berkembang. Hasilnya, sebuah gol tambahan membuat mereka mengunci kemenangan 2-0 dan memastikan gelar juara GFL Series II Malang Raya.


“Alhamdulillah ini kemenangan yang luar biasa! Tim kami bekerja keras sepanjang turnamen, dan akhirnya kami bisa mengangkat trofi juara. Bukan Saya yang hebat tapi doa orang tua saya,” ujar Firman striker SMAN 6 Malang, yang juga dinobatkan sebagai Top Scorer GFL Series II.


Kemenangan ini menjadi penutup manis bagi SMAN 6 Malang, yang tidak hanya menyabet gelar juara utama, tetapi juga meraih penghargaan Best Supporter 2. Sementara itu, SMKN 4 Malang juga unjuk gigi dengan memenangkan kategori Best Supporter 1 serta Best Konten Sekolah.


Hasil Akhir Garuda Futsal League Series II:


Juara I: SMAN 6 Malang

Juara II: SMAN 1 Malang

Juara III: SMAN 1 Singosari

Juara IV: SMKN 4 Malang


Penghargaan Individu & Spesial:

Best Goalkeeper: Maji (SMAN 1 Malang)

Top Scorer: Firman (SMAN 6 Malang)

Best Player: Abyan (SMAN 1 Malang)

Best Supporter 1: SMKN 4 Malang

Best Supporter 2: SMAN 6 Malang

Best Konten Sekolah: SMKN 4 Malang


Dengan hasil ini, SMAN 6 Malang resmi menjadi raja futsal Malang Raya dan membuktikan diri sebagai tim terbaik di GFL 2025. Selamat untuk para juara! (saf/ham)

Disponsori Oleh

Bank Negara Indonesia
Wondr by BNI
Mining Industry Indonesia
Bank Syariah Indonesia
BYOND By BSI
Pupuk Indonesia
Pertamina
Primgas
Purity
Kahf
La Luna Space
Crystalin Water
Teh Gelas
GGG Studio
Unggul Smart Living
HKS MFG
Deveena Atelier
Sukses Cahaya Empat Warna
J-One Event
Kirana Tour & Travel
Agro
twave.

Didukung Oleh

Pemerintah Provinsi Jawa Timur
Pemerintahan Kota Malang
Kepolisian Daerah Jawa Timur
Polresta Kota Malang
Kamar Dagang dan Industri Jawa Timur
Komite Olahraga Nasional Indonesia
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia
Federasi Futsal Indonesia
Asosiasi Futsal Kota Malang
FC Bintang Timur
Unggul FC
Universitas Ciputra
Universitas Negeri Surabaya
Suara Surabaya
Universitas Ciputra Entrepreneurship Center
101.5 MFM
SMAN 6 Malang Juara Garuda Futsal League Series II